26 Universitas ternama asal Inggris hadiri UK Education Expo & Academic Networking 2024 University General

Dalam upaya meningkatkan minat mahasiswa dalam melanjutkan studi di luar negeri khususnya di negara Inggris, Kantor Urusan Internasional (KUI) Universitas Udayana telah menggandeng IBEC (Indonesia Britain Education Centre) dengan perjanjian Kerjasama untuk menggelar UK Education Expo & Academic Networking 2024 yang diikuti oleh 26 universitas ternama asal Inggris pada Kamis (01/02) bertempat di ruang Nusantara, Kampus Unud Sudirman Denpasar. Acara ini berlangsung beriringan antara sesi booth ”Education Expo and Academic” oleh 26 universitas Inggris, perwakilan LPDP, dan UK Visa dengan 4 sesi seminar bertajuk “How to Make a Good Personal Statement”, “Visa Presentation”, “Scholarship Session”, dan “Preparation for Ph.D Research Proposal”.


Acara ini dibuka resmi oleh Rektor Unud Prof. Ir. Ngakan Putu Gede Suardana, M.T.,Ph.D.,IPU. dengan pemukulan gong yang dihadiri oleh perwakilan Konsulat Inggris, perwakilan 26 universitas Inggris, perwakilan dari masing-masing fakultas dan unit di Unud, perwakilan universitas-universitas di Bali, perwakilan SMA di Denpasar, serta mahasiswa baik dari Unud atau universitas undangan. Sebelum acara ini resmi dimulai telah dilakukan rapat bilateral tertutup antara Rektor Unud, Wakil Rektor bidang Perencanaan, Kerjasama dan Informasi Unud, Koordinator KUI Unud, dengan UK Deputy Head of Mission Mr. Matthew Downing dan Tim Konsulat Inggris.




Antusiasme para undangan yang hadir terlihat dari ramainya kunjungan ke masing-masing booth universitas yang membuat suasana acara menjadi interaktif dan meriah. Koordinator KUI P.A.A. Senja Pratiwi, Ph.D sangat berterimakasih dan memberikan apresiasi yang besar kepada antusias tamu undangan yang hadir serta kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan acara ini. Pihaknya juga berharap dengan adanya acara ini dapat memberikan manfaat ilmu serta informasi secara khusus studi di Inggris.