DALAM RANGKA MENINGKATKAN PENGELOLAAN PROGRAM ASING DI UNUD KUI ADAKAN RAPAT KOORDINASI DENGAN UPSKILL STUDY PROGRAM DAN FAKULTAS PARIWISATA University General

Dalam rangka peningkatan kualitas pengelolaan program asing di Universitas Udayana, Kantor Urusan Internasional (KUI) UNUD gelar rapat koordinasi dengan Upskill Study Program pada Jumat (04/02/2022) yang bertempat di Kantor KUI Denpasar. Rapat ini diikuti oleh Koordinator KUI Dr.Eng. Ni Nyoman Pujianiki, ST., MT., M.Eng, Staff KUI, dan perwakilan dari Upskill Program Ms. Laura dan Ms. Rima dan dilanjutkan rakor dilanjutkan dengan pengelola program asing di Fakultas Pariwisata UNUD.

 

Upskill sebagai program internasional di fakultas MIPA Universitas Udayana memiliki beberapa agenda yang dibahas pada pertemuan ini terutama dalam hal penerimaan dan pengurusan VISA untuk mahasiswa asing. Upskill merencanakan untuk membuka program shortcourse (4 minggu) di UNUD pada tahun 2022 ini, maka Upskill dalam hal ini menfokuskan bagaimana tata cara penerimaan mahasiswa asing yang akan mengikuti program shortcourse ini agar sesuai dengan aturan yang berlaku karena ada perubahan regulasi di Imigrasi dalam hal pengurusan VISA Belajar.

 

Dalam pertemuan ini juga membahas rencana dan pelaksanaan program Upskill di tahun 2022. Upskill program memiliki 2 semester di UNUD yaitu Summer Semester (bulan April-Juli) dan Winter Semester (bulan September-Desember) setiap tahunnya, pada tahun ini upskill sudah merancang program semester pendek untuk summer semester 2022. Upskill sangat berharap dapat mendatangkan mahasiswa mereka ke UNUD untuk tahun ini mengingat pademi masih berlangsung di Indonesia.

 

Pertemuan kemudian dilanjutkan Bersama Ibu Ni Made Sofia Wijaya, SST.Par, M.Par, Ph.D yang merupakan dosen dan pengelola program asing di fakultas pariwisata dengan topik pembahasan yang sama. Dalam hal ini Dr.Eng. Pujianiki menyampaikan bahwa KUI akan selalu memfasilitasi segala kendala yang dihadapi dalam pengurusan VISA mahasiswa asing yang kuliah di UNUD.