UNUD kembali ikuti IUHW Medical Scholarship 2022 University General
IUHW Medical Scholarship sebagai salah satu program beasiswa
internasional unggulan dari International University of Health and Welfare
(IUHW) dalam bidang kedokteran, Universitas Udayana kembali mengakomodir
program beasiswa ini untuk mahasiswa UNUD dimana pada tahun lalu 2 orang
mahasiswa UNUD telah mengikuti program beasiswa ini. Kerjasama anatar UNUD dan
IUHW telah terjalin sejak 2016.
UNUD dan IUHW telah melaksanakan
rapat koordinasi membahas kelanjutan program beasiswa ini pada 27 Juni 2022
secara daring dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. I Gede Rai Maya
Temaja mewakili Rektor Unud, Jubir Unud, Koordinator KUI, Dekan Fakultas
Kedokteran dan Tim. Sementara dari IUHW dihadiri oleh Dr. Kuninori Takagi,
Chairman of International University of Health and Welfare, Dr. Suzuki
Yasuhiro, President of International University of Health and Welfare dan Prof.
Haruko Akatsu, Dean of Medical Education.
Dalam diskusi ini dibahas
persyaratan umum untuk mahasiswa UNUD yang ingin mengikuti program ini yang
salah satunya adalah skor IELTS minimal 6.0. Pada tahapan seleksi mahasiswa
akan di tes tulis pada bidang ilmu matematika, pengetahuan alam dan Bahasa
inggris, serta mahasiswa akan di tes wawancara dalam Bahasa Inggris dan Jepang.
Selain pembahasan itu, juga dibahas tawaran kerjasama untuk mendirikan rumah
sakit dari IUHW.
UDAYANA UNIVERSITY